PENGAWAL | BANDAR KHALIFAH - Banyak cara yang harus dilakukan untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air kepada generasi muda. Salah satunya adalah dengan menanamkan makna nilai-nilai Pancasila dan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya.
- Ini Nama-nama Personel Kodim 0204/DS Gelar Upacara Tradisi Penerimaan Personel Baru, Sertijab dan Pelepasan Personel MPP Serta Pindah Satuan
- Evaluasi dan Rencana Program Kegiatan kedepan, Danramil 05/BD Berikan Jam Komandan
- Babinsa Koramil 03/SB Menghadiri Musyawarah Mengenai Pencurian Hasil Sawit dan Perbaikan Jalan
- Tingkatkan Produksi Gabah, Babinsa Koramil 02/TL Sertu Teddy Sirait Dampingi Petani Rawat Padi
Hal itulah yang dilakukan oleh Serda Hari Sumantri, Babinsa Koramil 12/BKH Kodim 0204/DS kepada siswa-siswa SD Negeri Bandar Khalifah, Kabupaten Serdang Bedagai, Senin (12/2/2024).
Melalui kegiatan itu, Serda Hari Sumantri berharap para siswa akan lebih memaknai nilai-nilai Pancasila, sehingga bisa mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari.
Begitu juga dengan makna Lagu Kebangsaan Indonesia Raya. Setelah menyanyikannya bersama para siswa, Serda Hari Sumantri menjelaskan bahwa lagu tersebut untuk memotivasi seluruh rakyat agar mencintai tanah air Indonesia.
"Jadi kita harus paham dengan makna lagu kebangsaan Indonesia Raya agar cinta terhadap tanah air terus tumbuh dan kalian sebagai generasi muda menjadi generasi yang bertanggungjawab terhadap keutuhan NKRI," ujarnya. (Sumber: Kodim 0204/DS)