Danramil 05/Bandar Durian Berikan Pengarahan dan Penekanan Kinerja kepada Anggota untuk Optimalisasi Tugas di Wilayah Binaan

Editor: Tim Redaksi author photo
Bagikan:
Komentar

PENGAWAL | LABURA - Danramil 05/Bandar Durian, Kapten Inf Sabar Ifantri Simanjuntak, melaksanakan "jam komandan" kepada seluruh anggota Koramil 05/BD yang merupakan bentuk komunikasi langsung untuk mengevaluasi kinerja anggota, memberikan penekanan penting, serta memotivasi anggota dalam menjalankan tugas sehari-hari bertempat di lapangan Koramil 05/BD, Kecamatan Aek Natas, Kabupaten Labuhanbatu Utara. Senin kemarin (04/11/24).

Dalam arahannya, Kapten Inf Sabar Ifantri Simanjuntak menekankan beberapa hal utama yang harus diperhatikan oleh seluruh anggota, antara lain dengan menjaga kebersihan pangkalan Koramil untuk menciptakan lingkungan kerja yang nyaman dan kondusif, Menghindari pelanggaran serta menjauhi penyalahgunaan narkoba sebagai bagian dari komitmen integritas, dan Babinsa diharapkan terus melakukan pemantauan kegiatan masyarakat menjelang Pilkada di Desa binaan masing-masing, guna menciptakan situasi yang aman dan terkendali serta Tetap menjaga kesehatan diri dan keluarga sebagai modal utama dalam melaksanakan tugas lapangan.

Pada kesempatan ini pula Danramil menambahkan agar seluruh anggota tetap semangat dalam menjalankan tugas, serta menjalin hubungan yang erat dengan Bhabinkamtibmas, kepala desa, perangkat desa, dan tokoh masyarakat setempat sesuai arahan Dandim 0209/LB, Letkol Inf Yudi Ardian Saputro, S.I.P., “Sinergi yang baik antara Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan aparatur Desa sangat penting untuk melaksanakan tugas dengan maksimal, terlebih dalam melayani masyarakat. Kita ingin kehadiran Babinsa dirasakan manfaatnya secara langsung oleh warga,” ujarnya.

Dengan adanya kegiatan memberi arahan rutin seperti ini diharapkan seluruh anggota Koramil 05/BD dapat semakin termotivasi dalam melaksanakan tugas di lapangan, menjaga keamanan wilayah, serta mendukung program-program yang bermanfaat bagi masyarakat. (Pendim0209)

Baca Juga
Bagikan:
Pengawal.id:
Berita Terkini
Komentar

Terkini